Berita
Kunjungan Kerja OASE KIM ke Palembang, Ibu Negara Serahkan Bantuan Pojok Baca dan CTPS untuk PAUD/RA dan SD/MI
Berita 2022-11-24 | 07:14:00
PAUDPEDIA — Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama dengan Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja Indonesia Maju (OASE KIM) dijadwalkan pada Rabu, (23/11) akan melakukan kunjungan kerja ke Palembang, Sumatera Selatan. Dalam kunjungan kerja kali ini OASE KIM akan memberikan bantuan Pojok Baca kepada Kelompok Bermain (KB) Al Faruq di Radial Rusun Blok 47 Bukit Kecil, Kota Palembang dan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 88 Kecamatan Jakabaring.
Selain itu, paket buku kepada lima Satuan PAUD yaitu kepada TK Telkom 1 di Jalan Kapten Anwar Sastro, Ilir Timur, TK Penguin Handayani di Jl Eka Bakti, Ilir Timur, TK Aisyiyah 16 Jl Rusun Blok 30 Bukit Keci, TK Aisyiyah 24 Jl Kapten Ahmad Rivai Bukit Kecil dan KB Asuhan Bunda 1 Jl Hokky Blok B Lorok Pakjo, Ilir Barat. Sedangkan bantuan paket diberikan kepada sepuluh Sekolah Dasar, lima Raudatul Atfal (RA) dan lima Madrasah Ibtidaiyah (MI).
Kegiatan kunjungan kerja OASE KIM di Palembang akan dibagi menjadi Lima bidang kegiatan. Yaitu Kegiatan Bidang 1 akan dilakukan Bermain dan Belajar Bersama Ibu Negara. Dalam kesempatan ini ibu negara akan mengajak anak untuk menggambar, bercerita dengàn menggunakan boneka animasi hewan dan bernyanyi lagu mars nasional dengan bendera. Ibu Negara jugavakab menyerahkan bantuan 50 paket buku dan dua pojok baca.
Kegiatan Bidang 2 OASE KIM di Palembang akan dilakukan oleh sejumlah ibu Menteri dengàn menyerahkan sarana Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) sejumlah 30 unit dengàn rincian Kota Palembang memperoleh 10 unit, Kabupaten Lahat mendapat 10 unit dan Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan mendapat 10 unit. Istri Kabinet Indonesia Maju juga akan memberikan penjelasan enam langkah CTPS serta melakukan sosialisasi Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) untuk mencegah kanker payudara.
OASE KIM Bidang 3 akan melakukan Sosialisasi Literasi Digital Dan Anti Narkoba. Kegiatan sosialisasi ini akan diikuti 500 orang peserta. Sedangkan Rencana Kegiatan OASE KIM Bidang 4 akan dilakukan sosialisasi pemilahan sampah, sosialisasi pengurangan sampah plastic bersamaan dengàn sosialisasi anti Narkoba. Dalam kegiatan ini juga akan diserahkan bantuan 20 unit tempat sampah terpilah untuk sekolah dan tempat wisata.
Terakhir Rencana Kegiatan OASE KIM Bidang 5 akan dilakukan penanaman bibit pohon nangka dan pohon Kluwih. Setelah itu kegiatan akan ditutup dengàn kegiatan Pelatihan di Dewan Krajinan Nasional (Dekranas) Bidang Wirausaha baru produk anyaman.
Apresiasi untuk Kemendikburistek
OASE KIM memberikan apresiasi positif terhadap upaya Kemenerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam menyelenggarakan kegiatan penguatan karakter dijenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).
Seperti kunjungan kerja sebelumnya ke sejumlah provinsi, terdapat tiga program besar OASE KIM yang menjadi prioritas kunjungan kerja. Pertama adalah program pendidikan khususnya melihat dari dekat program PAUD Berkualitas, pelaksanaan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) di Satuan Pendidikan Anak Usia Dini dalam membentuk insan atau Profil Pelajar Pancasila melalui penguatan pendidikan karakter sejak anak usia.dini. Dan peningkatkan mutu tenaga pengajar seluruh Indonesia; kedua adalah program kualitas keluarga yaitu mendorong program IVA (Inspeksi Visual Asam) Test dan program ekonomi keluarga seperti UKM, keterampilan ibu-ibu dan kerajinan tangan; serta ketiga program sosial budaya yaitu menggalakkan gerakan menghapus tiga dosa besar pendidikan seperti anti-pornografi, kekerasan dan perlindungan untuk anak anti-narkoba dan miras terhadap masyarakat.
OASE Kabinet Indonesia Maju merupakan organisasi pemerintah non profit yang di inisiasi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Pendamping Wakil Presiden Ibu Hj. Wury Estu Ma’ruf Amin yang merupakan wadah untuk jejaring komunikasi dan koordinasi sehingga memudahkan seluruh anggotanya untuk secara bersama-sama melakukan serangkaian aktivitas yang berguna bagi masyarakat luas.
OASE Kabinet Indonesia Maju atau OASE-KIM di bentuk dan di resmikan di era pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Periode tahun 2019-2024. (Sebelumnya di Kabinet terdahulu, bernama OASE Kabinet Kerja atau OASE-KK. Periode tahun 2014-2019).
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Ibu Negara, Iriana Joko Widodo selaku Pembina OASE KIM. Sebelumnya, kegiatan serupa telah dilangsungkan di Banten, Sragen, dan Labuan Bajo. Kemudian, Ibu Negara juga melakukan kunjungan ke Jambi yang kehadirannya dimeriahkan 100 pelajar TK Negeri Pembina II Jambi.
Di Palembang, menurut rencana OASE KIM bersama beberapa kementerian memberikan bantuan berupa buku bacaan anak, wastafel CTPS, alat olahraga permainan anak, bantuan tempat sampah serta untuk masyarakat setempat memberikan bantuan bibit tanaman obat keluarga serta peralatan pembuatan Minyak goreng dari kelapa.
Dalam kesempatan ini, Ibu Negara didampingi Ibu Wury Ma’ruf Amin beserta Para Ibu Ketua Bidang OASE juga akan mendongeng dan menggelar simulasi cara membuang sampah yang benar dan praktik cuci tangan pakai sabun di air mengalir.
Setelah itu, Ibu Negara lanjut mengajak anak-anak belajar sambil bermain menggunakan alat peraga edukasi (APE) kepada anak-anak yang sangat antusias menjawab. Ibu Negara memberikan pertanyaan-pertanyaan terkait flora dan fauna. Selain itu, Ibu Negara juga mengajak anak-anak bernyanyi, membagikan bingkisan, dan berfoto bersama.
Di Banten dan Jambi ibu Negara dan OASE KIM melakukan peninjauan pelaksanaan Iva Test ke PT. KMK Global Sports, Cikupa Banten. Dan di kantor Gubernur Jambi. Ibu ibu OASE KIM bersama Ibu Hj. Iriana Joko Widodo dan Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin mengapresiasi kegiatan tersebut karena IVA Test merupakan pendeteksian dini agar bisa terhindar atau mengobati kanker sejak dini.
Pentingnya Belajar di Kelas Awal
Ketua Bidang I (Pengasuhan dan Pendidikan Karakter) OASE KIM, Franka Makarim, dalam kegiatan ini, menuturkan pentingnya mengemas pembelajaran bagi anak usia dini dan SD kelas 1,2, dan 3 atau lebih dikenal dengan kelas awal belajar seorang anak secara ebih menarik agar antusiasme anak tetap terjaga dalam menerima pembelajaran.
“Belajar sambil bermain merupakan kegiatan menyenangkan bagi anak. Ini efektif ketika kita ingin membuat anak tertarik melakukan penalaran kritis terhadap pembelajaran. Selain itu, aktivitas bermain bersama juga mendorong pembentukan karakter positif anak yang tentunya sejalan dengan Profil Pelajar Pancasila,” ucap Franka yang mengaku senang bisa bertemu langsung dengan para pelajar dan guru di lokasi acara.
Franka menambahkan, pembentukan dan penguatan karakter anak PAUD harus dibentuk sejak dini dan agar sejalan dengan Profil Pelajar Pancasila, yaitu: beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong-royong, kreatif, bernalar kritis, dan mandiri.
“Itulah mengapa Ibu Negara berkomitmen terhadap upaya penguatan karakter anak dengan memberikan contoh membacakan dongeng kepada anak-anak setiap kali melakukan kunjungan kerja OASE KIM,” ucap Franka yang dalam kesempatan ini mewakili bidang I OASE KIM juga turut menyerahkan donasi berupa 50 paket buku untuk 25 satuan pendidikan dengan total 550 buku dan dua pojok baca untuk dua satuan pendidikan dengan masing-masing mendapatkan 200 buku. Adapun total buku yang diberikan adalah 950 buku bacaan bagi pelajar PAUD dan SD.
“Semoga donasi yang diberikan dapat bermanfaat bagi para pelajar dan guru-guru,” harap Franka.
Penulis dan Foto | : | Eko |
Sumber | : | Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi |
InfoTerkini
Internalisasi Pembangunan ZI-WBBM Episode ke 57, Bangun Pola Hidup Sehat Dengan Gizi Seimbang
Berita 2025-04-18 | 15:53:00
...
selengkapnya